Tapanuli Selatan, Sumol - Upacara Pengibaran Bendera Merah Putih dalam rangka Peringatan Kemerdekaan RI ke 78 Tahun 2023 berjalan sukses di Lapangan Sarasi Kecamatan Angkola Muaratais, Kabupaten Tapanuli Selatan, pada Kamis 17 Agustus 2023.
Pasukan pengibar bendera yang terdiri dari 23 orang pelajar SMP se Kecematan Angkola Muaratais yang dikomandoi Fauzan dari SMP Negeri 2 Angkola Muaratais,sukses menaikkan dan Mengibarkan Bendera Merah Putih, sekitar pukul 10.00 Wib.
Bertindak sebagai Inspektur Upacara Camat Angkola Muaratais Aswid Parmonangan SE dan Pemimpin Upacara Sertu Rio Prasaja dari Koramil 0212-11 Batang Angkola.
"Alhamdulillah, rangkaian upacara kenaikan bendera merah putih berjalan sukses tanpa halangan. Terimakasih kepada semua pihak yang telah berperan serta mensukseskan acara ini" ujar Aswid Parmonangan Camat Angkola Muaratais.
Seluruh peserta upacara merupakan unsur satuan pendidikan se Kecamatan Angkola Muaratais.
Sementara itu, duduk di podium utama unsur Muspida Kecamatan, Ketua TP PKK Kecamatan Ny. Nur Alina Aswid Parmonangan, Tokoh Adat dan Tokoh Agama, serta seluruh Kepala Desa dan Lurah se Kecamatan Angkols Muaratais, serta Ketua TP PKK Desa/Kelurahan. (Adzan Sinaga)