Medan~SumutOnline- Ronal Simamora (31) warga jalan Pasar Merah (Aspol pasar merah) ditemukan telah menjadi mayat di dalam sebuah parit tepat didepan gedung serba guna jalan Pasar V desa Medan Estate. Kamis (30/8/2018) jam 07:00 WIB.
Penemuan mayat pertama kali diketahui oleh Riama (34) warga jalan pratu medan estate, yang berprofesi sebagai pedagang warung di sekitar TKP. Ia saat itu sedang menyapu halaman sekitar warung tempat ia berjualan sehari-hari.
Alangkah terkejutnya ia ketika Sedang asik menyapu matanya tertuju pada mayat tersebut yang semula dikiranya batang kayu yang mengapung.
"iya bang, awalnya aku menyapu di sini (sambil menunjukkan lokasi warungnya) trus kuliat lamayat itu disitu, pertama kukira batang kayu, setelah lama kuperhatikn terkejut aku rupanya mayat"ucapnya.
Riama yang kala itu ketakutan melihat mayat yang awalnya belum kelihatan wajahnya karna bagian kepalanya tenggelam itu langsung memberitahukan hal ini kepada Yanur Tampubolon (64) warga jalan Teratai ujung desa Medan Estate yang juga merupakan pedagang di sekitar gedung serba guna.
Yanur pun segera melaporkan penemuan mayat ini pada Polsek Percut Sei Tuan .
Sesaat setelah memdapat laporan, petugas dari Polsek Percut sei tuan bergegas mendatangi lokasi guna mengangkat dan mengevakuasi mayat.
Bersama dengan Tim pegasus Polsek Sunggal, Automatic Finger Print Identification System atau yang di kenal team INAFIS Polrestabes pun di panggil untuk mencari penyebab kematian korban.
Kapolsekta Percut Sei Tuan Kompol Faidil Zikri pada metrorakyat.com melalui pesan WhatsApp Kamis (30/8/18) mengatakan bahwa dari tubuh korban tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan dan di duga kematianya karena sakit.
” Tak ada tanda-tanda kekerasan di tubuh korban yang ditemukan telah menjadi mayat di depan gedung serbaguna,” ujarnya.
Masih menurut keterangan Kapolsek, keluarganya yang bernama Dame Br Simangunsong (31) warga jalan HM.Jhoni yang merupakan kakak ipar Ronal ( korban ) menyebutkan bahwa korban sudah 2 tahun mengidap penyakit Ayan.
” Kata kakak iparnya,korban sudah 2 tahun ini mengidap penyakit ayan dan kalau kambuh sering menggelepar,” pungkas Faidil Zikri.(Ryn)